Latest News

Wakil Gubernur NTB, H.Muh Amin, SH, M.Si menegaskan pemerintah daerah terus memacu pembangunan di semua sektor kehidupan masyarakat. Ia mengakui, saat ini NTB mengalami kemajuan yang pesat. Sektor Pertanian, pertambangan, peternakan dan pendidikan dan kesehatan atau kesejahteraan masyarakat terus meningkat. Namun Sektor yang paling menonjol dibidang pariwisata. Semua pembangunan adalah untuk kesejahteraan masyarakat, tegasnya. Hal itu ditegaskan Wagub pada sosialisasi program pembangunan bidang kesejahteraan sosial di hotel golden palace, Senin malam, 15/5-2017. Wagub menguraikan saat ini Pemda NTB menggenjot sektor industri pariwisata. Dengan akan dibangungnnya infrasruktur di KEK Mandalik, diharapkan akan mempunyai dampak atau efek terbukanya lapangan kerja. Hal itu juga akan menumbuhkan ekonomi kreatif untuk mensejahterakan masyarakat, terang Amin Dalam bidang pertanian, Ia menjelaskan bahwa privinsi NTB merupakan Lumbungan Pangan nasioanal. Predikat tersebut berdampak  pada perhatian pemerintah pusat memberi bantuan untuk provinsi NTB yang dimanfaatkan untuk mensejahterakan masyarakat. "Dari semua kemajuan kemajuan yang diperoleh NTB hanya satu tujuan kami yaitu demi mensejahterakan masyarakat NTB untuk kehidupan yang lebih baik," tandasnya.

 

Biro Humas dan Protokol NTB

Aduan, Kritik & Saran

2 + 7 = ?